Jumat, 20 April 2012

About Us

Akademi Refraksi Optisi Kartika Indera Persada adalah lembaga pendidikan Diploma III tenaga kesehatan Ahli Madya Refraksi Optisien yang telah divisitasi oleh PUSDIKNAKES RI dan SUKU DINAS KESEHATAN DKI pada tanggal 12 -13 Nopember 2006 pada Notaris Alfi Sultan, SH. Jl. Cempaka Putih Tengah II/I-C Jakarta Pusat.

 Pendiri Yayasan adalah anggota masyarakat yang telah lama berkecimpung dalam penyelenggaraan pendidikan tenaga kesehatan dan para praktisi Ahli Madya refraksionis Optisien. Dengan pengalaman yang panjang di Rumah Sakit.

Kami berkomitmen menyelenggarakan pendidikan Tenaga Kesehatan Ahli Madya Refraksionis Optisien yang terkelola dengan baik, efisien dan menghasilkan Ahli Madya refraksionis Optisien yang menguasai kompetensi keahlian Refraksionis Optisien.

Akademi Refraksi Optisi Kartika Indera Persada didirikan tahun 2006 , dengan rekomendasi dari DEPKES No. KH.03.2.4.1.01663 dan Izin DIKTI No. SK.5984/D/T/K-III/2011. Yang merupakan  dasar legitimasi untuk operasional lembaga pendidikan tinggi di Indonesia sebagai lembaga pendidikan tinggi yang beroreantasi di bidang kesehatan  dengan program keahlian Refraksi Optisi  terus berusaha untuk menciptakan tenaga ahli muda yang mempunya kompetensi, penguasaan tekhnologi dan karakter profesional serta menjunjung nilai-nilai etika dan moral .

Hal ini ditunjang oleh lingkungan kampus yang  representatife, lokasi yang strategis, peralatan praktek yang mumpuni serta kemampuan staf dosen baik dalam teori, praktek  terapan , kajian dan analisis permasalahan serta Up date materi perkuliahan dan praktek. sebagai konsekwensi lembaga pendidikan tinggi  yang mempunyai kemampuan dalam mengimbangi perkembangan zaman.
praktek.

Ahli Madya Refraksionis Optisien

-  Ahli Madya Refraksionis Optisien adalah tenaga kesehatan keteknisan medis PP32 Tahun 1996 dan KepMenkes 544 tahun 2002.

-  Mengabdikan keahliannya pada sarana kesehatan Poliklinik Mata, Rumah Sakit Khusus Mata, Optik, Laboraturium Lensa, KepMenkes 1424 Tahun 2002 tentang penyelenggaraan Optikal.

-  Ahli Madya Refraksionis Optisien yang bekerja pada sarana kesehatan Pemerintah memperoleh jabatan Fungsional.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar